Cara Mengatasi Cendet Stres Akibat Ganti Sangkar | BirdElite -->

Cara Mengatasi Cendet Stres Akibat Ganti Sangkar

Cara Mengatasi Cendet Stres Akibat Ganti Sangkar - Stres pada burung cendet akibat pergantian sangkar merupakan hal yang lumrah terjadi, utamanya pada burung-burung yang sensitif. Hal ini bisa membuat cendet sulit untuk berkicau kembali karena burung membutuhkan waktu agak lama untuk beradaptasi. Jika anda bisa memberikan perawatan yang bagus, anda sebenarnya tidak perlu waktu lama untuk membuat burung cendet anda berkicau kembali.

Namun hal ini membutuhkan beberapa perawatan khusus untuk bisa menghilangkan tekanan mental dan merefresh otak burung supaya bisa merasa tenang dan nyaman. Untuk itu, cendet dengan mental seperti ini membutuhkan penanganan yang tepat supaya cepat kondisi dan gacor kembali. Dan adapun beberapa perawatan dimaksud ialah sebagai berikut.

Cara Mengatasi Cendet Stres Akibat Ganti Sangkar

Cara Mengatasi Cendet Stres Akibat Ganti Sangkar

1. Lakukan Full Kerodong
Mengerodong burung stres akibat masalah apapun harus dilakukan, terlebih akibat maslah pergantian sangkar ini. Sebab dengan dikerodong, burung lebih tenang dan mempercepat masa adaptasi. Cendet dikerodong juga bisa lebih cepat melupakan masalah yang pernah menimpanya sehingga akan lebih cepat berbunyi kembali.

2. Berikan Jangkrik lebih banyak
Jika setiap hari anda memberikan jangkrik 3/3 pagi dan sore, maka saat ini takarannya harus ditingkatkan. Anda bisa menambahkan beberapa jangkrik lagi menjadi 5/5 atau 6/6 dan seterusnya. Atau bahkan anda bisa memberikan jangkrik sampai puas, di mana burung sampai tidak mau lagi untuk memakannya. Hal ini sangat dianjurkan karena kandungan protein dalam jangkrik bisa mengendalikan emosi dan mental burung sehingga bisa lebih cepat gacor.

3. Berikan Kroto atau Ulat
Di samping memberikan jangkrik yang banyak, anda juga sangat disarankan untuk memberikan kroto atau ulat, baik ulat kandang maupun ulat hongkong. EF jenis ini mempunyai kandungan protein yang lebih tinggi daripada jangkrik karenanya sangat direkomendasikan untuk burung stres.

4. Dekatkan kamar mandi atau putarkan suara air mengalir
Untuk membuat burung semakin merasa nyaman sehingga proses penyembuhan stres terjadi lebih cepat, anda sangat disarankan untuk menggantung burung cendet tersebut di dekat kamar mandi. Atau kalau tidak, putarkan suara air mengalir dengan suara pelan.

5. Embunkan setiap pagi
Jika memungkinkan, embunkanlah cendet stres tersebut setiap pagi. Sebab, pengembunan sangat efektif dalam memulihkan mental cendet sehingga burung akan berbunyi lebih cepat.

Itulah beberapa Cara Mengatasi Cendet Stres Akibat Ganti Sangkar, semoga dengan apa yang sudah saya bagikan ini, bisa bermanfaat dan dapat menjadikan referensi anda untuk mengatasi hal tersebut. Selamat mencoba dan semoga berhasil.

1 Response to "Cara Mengatasi Cendet Stres Akibat Ganti Sangkar"

  1. taruhan sabung ayam menghadirkan pertandingan sabung ayam Class Papan atas. tidak kalah seru juga karena LIVE di arena langgsung.

    Ayo Segera Daftar Akun Bermain Anda..Gratiss..

    Klik >>>>>>> Daftar Sabung ayam

    Hubungi Segera:
    WA: 087785425244
    Cs 24 Jam Online

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel