Cara Memilih Murai Batu Yang Berkualitas Bagus
Thursday, 17 August 2017
Add Comment
Cara Memilih Murai Batu Yang Berkualitas Bagus - Burung murai batu (Copychus malabaricus) adalah anggota keluarga Turdidae. Burung keluarga Turdidae dikenal memiliki kemampuan berkicau yang baik dengan suara merdu, bermelodi, dan sangat bervariasi. Ketenaran burung murai batu bukan hanya sekedar dari suaranya yang merdu, namum juga gaya bertarungnya yang sangat aktraktif.
Burung murai batu adalah salah satu burung yang digandrungi oleh pecinta burung kicau. Hal ini karena kicauan burung murai batu merdu dan penampilan menarik ketika tarung dengan burung lainnya.
Biasanya burung murai batu bakalan ditangkap dari hutan, mereka hidup liar di hutan. Memang harga burung murai batu bakalan relatif lebih murah jika dibandingkan dengan burung murai anakan dari hasil peternakan. Pasalnya, burung murai batu hasil peternakan dirawat baik, diberi pakan voer dan dilatih agar tidak giras. Meskipun begitu, Anda harus berhati-hati membeli burung murai batu agar mendapat kualitas terbaik.
Berikut ini merupakan Cara Memilih Murai Batu Yang Berkualitas Bagus yang bisa anda manfaatkan untuk menjadikan referensi anda ketika memilih murai batu yang berkualitas.
Dari bagian mata Burung Murai Batu
Mata merupakan indera yang paling penting diperhatikan sebelum Anda membeli burung murai batu. Pasalnya jika burung tidak bisa melihat, Anda akan kesusahan dalam merawat burung murai batu, apalagi ketika memberi pakan.
Oleh sebab itu hindari memilih burung murai batu dengan tanda-tanda adanya katarak. Meskipun burung tersebut indah dan aktif, sebaiknya memilih burung yang lain. Katarak sendiri merupakan penyakit mata menyerupai selaput dengan warna putih di bagian bola mata.
Dari Bagian Kaki Burung Murai Batu
Bagi Anda yang ingin membeli burung murai batu, amatilah kakinya dan pilihlah burung dengan kaki yang warnanya hitam. Warna hitam pada burung murai batu diyakini berkaitan dengan mental burung murai batu saat bertanding.
Selain itu, harga burung murai batu yang mempunyai kaki warna hitam lumayan mahal. Selanjutnya, Anda juga harus memperhatikan kuku kaki atau kelingking. Apabila warna kedua kuku tersebut tidak sama, diyakini bahwa mental burung murai batu bakalan tidak akan stabil apalagi jika bertanding. Sebaiknya Anda mengajak orang yang berpengalaman ketika membeli burung.
Dari Bagian Ekor Burung Murai Batu
Ciri-ciri burung murai batu bakalan bagus yaitu ekornya rapat dan tidak terlalu tebal. Ekor burung murai batu yang rapat dan tidak terlalu tebal lebih enak dipandang dan tampilan burung pun semakin cantik. Apalagi ketika berbunyi burung murai batu akan menggerakkan ekornya, sebaiknya hindari memilih burung murai batu dengan ekor bercabang.
Burung murai batu dengan ekor bercabang menandakan kesehatan burung kurang stabil. Hindari juga burung murai batu yang tidak mempunyai ekor karena Anda tidak akan tahu bahwa burung tersebut mempunyai bentuk ekor yang bagus atau sebaliknya
Dari tingkah laku Burung Murai Batu
Burung murai dari hasil tangkapan alam apabila dipegang menjerit kencang dan berusaha mematuk tangan pemegang maka burung murai batu mempunyai mental berani. Ciri burung murai batu seperti itu akan menghasilkan mental petarung cukup bagus dan tangguh untuk lomba burung.
Itulah merupakan tips cara memilih murai batu yang memiliki kualitas bagus serta sangat cocok untuk lomba, semoga bermanfaat sedikit tips yang bisa saya sampaikan ini, selamat mencoba dan semoga berhasil.
Burung murai batu adalah salah satu burung yang digandrungi oleh pecinta burung kicau. Hal ini karena kicauan burung murai batu merdu dan penampilan menarik ketika tarung dengan burung lainnya.
Biasanya burung murai batu bakalan ditangkap dari hutan, mereka hidup liar di hutan. Memang harga burung murai batu bakalan relatif lebih murah jika dibandingkan dengan burung murai anakan dari hasil peternakan. Pasalnya, burung murai batu hasil peternakan dirawat baik, diberi pakan voer dan dilatih agar tidak giras. Meskipun begitu, Anda harus berhati-hati membeli burung murai batu agar mendapat kualitas terbaik.
Berikut ini merupakan Cara Memilih Murai Batu Yang Berkualitas Bagus yang bisa anda manfaatkan untuk menjadikan referensi anda ketika memilih murai batu yang berkualitas.
Dari bagian mata Burung Murai Batu
Mata merupakan indera yang paling penting diperhatikan sebelum Anda membeli burung murai batu. Pasalnya jika burung tidak bisa melihat, Anda akan kesusahan dalam merawat burung murai batu, apalagi ketika memberi pakan.
Oleh sebab itu hindari memilih burung murai batu dengan tanda-tanda adanya katarak. Meskipun burung tersebut indah dan aktif, sebaiknya memilih burung yang lain. Katarak sendiri merupakan penyakit mata menyerupai selaput dengan warna putih di bagian bola mata.
Dari Bagian Kaki Burung Murai Batu
Bagi Anda yang ingin membeli burung murai batu, amatilah kakinya dan pilihlah burung dengan kaki yang warnanya hitam. Warna hitam pada burung murai batu diyakini berkaitan dengan mental burung murai batu saat bertanding.
Selain itu, harga burung murai batu yang mempunyai kaki warna hitam lumayan mahal. Selanjutnya, Anda juga harus memperhatikan kuku kaki atau kelingking. Apabila warna kedua kuku tersebut tidak sama, diyakini bahwa mental burung murai batu bakalan tidak akan stabil apalagi jika bertanding. Sebaiknya Anda mengajak orang yang berpengalaman ketika membeli burung.
Dari Bagian Ekor Burung Murai Batu
Ciri-ciri burung murai batu bakalan bagus yaitu ekornya rapat dan tidak terlalu tebal. Ekor burung murai batu yang rapat dan tidak terlalu tebal lebih enak dipandang dan tampilan burung pun semakin cantik. Apalagi ketika berbunyi burung murai batu akan menggerakkan ekornya, sebaiknya hindari memilih burung murai batu dengan ekor bercabang.
Burung murai batu dengan ekor bercabang menandakan kesehatan burung kurang stabil. Hindari juga burung murai batu yang tidak mempunyai ekor karena Anda tidak akan tahu bahwa burung tersebut mempunyai bentuk ekor yang bagus atau sebaliknya
Dari tingkah laku Burung Murai Batu
Burung murai dari hasil tangkapan alam apabila dipegang menjerit kencang dan berusaha mematuk tangan pemegang maka burung murai batu mempunyai mental berani. Ciri burung murai batu seperti itu akan menghasilkan mental petarung cukup bagus dan tangguh untuk lomba burung.
Itulah merupakan tips cara memilih murai batu yang memiliki kualitas bagus serta sangat cocok untuk lomba, semoga bermanfaat sedikit tips yang bisa saya sampaikan ini, selamat mencoba dan semoga berhasil.
0 Response to "Cara Memilih Murai Batu Yang Berkualitas Bagus"
Post a Comment